Skip to main content
Berita Utama

Pelantikan Kepala BNN RI

Dibaca: 56 Oleh 09 Des 2023Januari 4th, 2024Tidak ada komentar
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, melantik Irjen Pol Marthinus Hukom, S.I.K., M.Si., sebagai Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) di Istana Negara, Jakarta. Irjen Pol Marthinus Hukom menggantikan Komjen Pol Prof. Dr. Petrus Reinhard Golose yang telah memasuki masa purna tugas.

Pelantikan ini dilaksanakan berdasarkan Keputusan Presiden RI Nomor 182/TPA Tahun 2023 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Dari dan Dalam Jabatan Pimpinan Tinggi Utama di Lingkungan BNN. Irjen Pol Marthinus Hukom, S.I.K., M.Si., adalah lulusan Akademi Kepolisian Tahun 1991 dan memiliki pengalaman yang luas dalam karirnya.

Dalam karirnya, Irjen Pol Marthinus Hukom telah berkiprah sebagai Perwira Tinggi Kepolisian dan memiliki pengalaman di Pasukan Khusus Anti Teror POLRI. Jabatan terakhirnya adalah sebagai Kepala Detasemen Khusus 88 Anti Teror POLRI.

Setelah dilantik, Irjen Pol Marthinus Hukom menyampaikan kesiapannya dalam mengemban tanggung jawab sebagai Kepala BNN RI. Dalam keterangan persnya, ia menyatakan bahwa tugas ini adalah tugas nasional yang tidak mudah dan berat, mengingat Indonesia memiliki keragaman geografis dan garis pantai yang panjang.

“Bagi saya, tugas ini adalah tugas nasional yang tidak mudah dan berat karena harus mengontrol bagaimana Indonesia yang sangat luas dan terdiri dari pulau-pulau dengan garis pantai yang panjang ini menjadi tantangan tersendiri dalam penanggulangan permasalahan peredaran gelap narkotika,” ujarnya kepada sejumlah wartawan.

Irjen Pol Marthinus Hukom juga menyampaikan niatnya untuk melakukan evaluasi terhadap program, strategi, dan kebijakan yang sedang dijalankan oleh BNN RI. Menurutnya, program yang baik akan terus dilanjutkan, sedangkan jika ada kekurangan, ia berkomitmen untuk melakukan inovasi dan terobosan guna memaksimalkan upaya pencegahan dan pemberantasan narkotika di Indonesia.

Dengan latar belakang pengalaman dan komitmen yang dimilikinya, Irjen Pol Marthinus Hukom siap mengemban tugas barunya untuk melindungi masyarakat Indonesia dari ancaman peredaran gelap narkotika.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel